RESEP CILOK KENYAL ENAK KHAS JAJANAN KULINER BANDUNG. Berikut resep komplit cilok (Aci dicolok) Asli Bandung - Jawa Barat yang rasanya kenyal tapi empuk digigit lengkap dengan cara bikin nya :
BAHAN :
- 200 gr tepung kanji
- 4 sdm munjung tepung terigu
- 1 btg seledri rajang halus
- 250 ml air panas
- ½ sdm merica bulat
- 1 sdm peres garam
- 2 butir bawang putih
- sambal pecel instant
- saus sambal
- kecap manis
- Campur tepung kanji, tepung terigu, dan irisan seledri aduk biar tercampur rata.
- Campur bumbu halus dengan air panas.
- Campur antara bahan tepung dan air berbumbu uleni sampai bisa dibentuk (sewaktu memasukan air sedikit demi sedikit ).
- Didihkan air lalu adonan dibentuk sebesar kelereng,masukan kedalam air mendidih sampai terapung, angkat.
- Biar hangat terus, taruh dalam dandang panas.
- Sajikan dengan sambal pecel beri sedikit saus sambal dan kecap manis.
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar