Ada konsumen langganan yang biasa servis ponsel ke toko saya
nelpon kalau notebook nya dengan merk Acer Aspire One D250 layar monitornya blank hitam. Supaya tidak mengecewakan konsumen langsung saja saya terima. Setelah saya cek ternyata kondisi notebooknya;
Langsung saja googling dan mendapatkan rata-rata jawaban kalau kerusakan dengan ciri-ciri di atas lebih kepada kerusakan biosnya, dan berikut langkah perbaikan bios padaAcer Aspire One D250;- Kalau ditekan tombol power lampu indikatornya akan nyala
- Kipas nya muter, kedengaran dari suaranya.
- Kalau dicas lampu indikator cas akan hidup juga
- Tetapi monitornya ngeblank tidak keluar gambar, walaupun dites dengan monitor external sama saja.
- Siapkan flashdisk max 2G yang telah diformat dengan bentuk FAT
- Download file biosnya ada dua FLAHIT.exe dan kav60.fd
- Extract file tadi dan copas langsung ke flashdisk tanpa membuat direktori
- Cabut baterai notebook
- Colokkan flashdisk ke konektor usb sebelah kiri
- Colokkan carger
- Tekan tombol fn dan Esc bersamaan, kemudian tekan tombol power sekali tekan
- Setelah beberapa detik lepas bersamaan tombol fn dan Esc
- Nanti lampu power akan berkedip, maka tekan sekali lagi tombol power
- Kalau proses berjalan ditandai dengan berkedipnya lampu flashdisk dan biarkan sampai notebook restart sendiri, kurang lebih 10 menit.
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar